3 Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan dengan Mudah

Posted on 111 views
Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan

Bagi kalian karyawan yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan tentu dapat melakukan cek saldo BPJS Ketenagakerjaan setiap saat. Namun, terkadang masih banyak yang belum tahu bagaimana cara cek saldo BPJS Ketenagakerjaan dengan mudah.

Sebenarnya, mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan bisa dilakukan langsung dengan mendatangi kantor BPJS terdekat. Akan tetapi, bagi kalian yang mempunyai banyak kesibukan tentu saja ada cara cek saldo BPJS Ketenagakerjaan yang lebih mudah yang bisa kalian lakukan.

Nah, berikut ini admin akan membagikan beberapa cara yang bisa kalian tempuh selain mendatangi kantor BPJS tersebut.

Cara Mengecek Saldo BPJS Ketenagakerjaan

1. Melalui Website

Cara pertama mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan yaitu melalui website resmi BPJS. Untuk melakukan cara ini pastikan terlebih dahulu kalian mendaftar dengan membuat akun di website resmi tersebut. Tapi tenang saja, caranya tidak sulit kok, langsung saja ikuti tahapan berikut ini.

  • Silahkan buka website BPJS Ketenagakerjaan di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id
  • Jika sudah memiliki akun langsung saja login, jika belum klik Daftar Pengguna.
  • Selanjutnya pilih Segmen nya, ada 3 pilihan yakni PU (Penerima Upah), BPU (Bukan Penerima Upah) dan PMI (Pekerja Migran Indonesia).
  • Masukkan juga Email kalian yang aktif lalu klik Kirim, lalu cek email untuk verifikasi akun.
  • Jika berhasil maka kalian sudah bisa login untuk mendapatkan semua informasi termasuk saldo BPJS yang kalian ingin ketahui.

2. Melalui SMS

Selain via website, ada lagi cara yang termasuk lebih mudah dan praktis untuk cek saldo BPJS Ketenagakerjaan. Adapun yaitu melalui SMS. Namun, dengan cara ini kalian juga perlu mendaftar dulu sebelum bisa mengecek saldo. Adapun caranya langsung saja ikuti tahapan berikut ini.

  • Daftarkan diri kalian dengan cara mengirim pesan melalui format sebagai berikut:
    • DAFTAR SALDO#(Nomor KTP#Tanggal Lahir (DD-MM-YYYY)#Nomor Peserta#Email (jika ada)
  • Lalu, kirim format sms tersebut ke nomor 2757.
  • Setelah proses pendaftaran selesai, kalian sudah bisa langsung mengecek saldo melalui sms ke nomor yang sama dengan format Saldo<Nomor Peserta>
  • Dengan begitu, maka kalian akan mendapatkan balasan sms berupa informasi saldo BPJS Ketenagakerjaan yang kalian butuhkan.

3. Melalui Aplikasi JMO

Selain kedua cara di atas, adalagi cara yang lebih praktis untuk mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan. Adapun yaitu melalui aplikasi JMO (Jamsostek Mobile). Untuk cara selengkapnya, silahkan simak langkah-langkah berikut ini.

  • Silahkan download aplikasi JMO di ponsel Android, bisa kalian temukan di Play Store.
  • Kemudian, masukkan alamat email dan password yang dipakai untuk login.
  • Setelah masuk ke tampilan utama klik Jaminan Hari Tua, kemudian pilih Cek Saldo.
  • Nantinya akan muncul jumlah saldo BPJS Ketenagakerjaan di layar ponsel.

Bagaimana, mudah bukan? Dengan begitu kalian tidak perlu lagi repot-repot melakukan cek saldo dengan cara konvensional seperti berkunjung ke kantor BPJS.

Itulah beberapa cara yang bisa kalian pilih untuk mengecek saldo BPJS ketenagakerjaan. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kalian yang penasaran, berapa jumlah yang sudah kalian bayarkan dan berbagai informasi lainnya. Selamat mencoba.

Next>>

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *