Cara Membuat Highlight Cover Instagram Story!

Posted on 47 views
Cara Membuat Highlight Cover Instagram Story

Halo igers, kali ini admin akan berbagi tips atau cara bagaimana membuat Highlight Cover Instastory atau sampul sorotan di profil instagram kamu agar terlihat lebih menarik, rapi dan unik. Nah, buat kamu yang belum tahu langsung saja simak yang perlu kamu lakukan berikut ini.

Cara Membuat Highlight Cover Story di Instagram

  • Unduh lah terlebih dahulu aplikasi Canva di Android kamu, aplikasi Canva tersedia di Play Store atau klik Link ini.
  • Sambil menunggu unduhan selesai, carilah beberapa icon sesuai keinginan kamu di browser dengan mengetik, misal : icon food png, kemudian pilihlah dan save sesuai keinginan kamu.
  • Setelah aplikasi Canva terinstall, lakukan login, lalu pilih Kisah Anda / Your Story, klik Lihat Semua.
  • Kemudian, pilihlah background sesuai keinginan kamu, lalu edit, kamu bisa menghapus gambar yang ada di background.
  • Lalu klik icon + di sudut bawah kanan, kemudian klik Gambar lalu pilihlah icon yang sudah kamu cari dan save tadi di browser. Atur letak posisi dan ukuran sesuai keinginan.
  • Setelah itu, klik Bagikan di sudut kanan atas, gambar sudah tersave di galeri.
  • Jika kamu ingin membuat cover beberapa lagi untuk highlight instastory kamu, lakukanlah kembali poin 4, 5, dan 6.

Nah, langkah selanjutnya yaitu cara pengaplikasiannya pada highlight story kamu. Silahkan kamu ikuti petunjuk berikut ini:

  1. Setelah semua diedit, bukalah instagram kalian, lalu upload lah gambar yang tadi di instastory kamu.
  2. Pada instastory kamu, pilih icon ❤ (sorotan/highlight) yang ingin kamu beri cover.
  3. Kemudian, buka profile instagram kamu, pilih Highlight / Sorotan, kemudian pilih icon titik 3 di sudut kanan bawah, lalu pilih Edit Sorotan.
  4. Selanjutnya pilih Edit Sampul lalu pilih instastory cover yang kamu inginkan, selesai.

Nah, itulah tadi cara mudah membuat highlight cover instastory di Instagram. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Artikel Sebelumnya9 Emulator Android untuk PC Terbaik & Ringan 2022
Artikel BerikutnyaCara Membuat Link dan Hashtag di Bio Instagram

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *