Samsung kita kenal adalah sebuah perusahaan elektronik yang sangat sukses, tak henti merilis type-type smartphone Android terbarunya, namun tak jarang oknum-oknum nakal juga mulai membuat replikanya dalam waktu yang cukup singkat.
Tentu hal ini membuat setiap orang harus pintar-pintar memilih mana yang ori atau mana yang replika. Untuk membedakan samsung ori atau tidak memang sangatlah sulit kita kenali dengan kasat mata, ada yang sangat mirip dari segi bodynya tapi jika dilihat dari segi softwarenya sangat berbeda.
Kini banyak sekali smartphone replika yang menyebar luas di Indonesia, baik itu di perkotaan maupun di pedesaan. Tentu hal ini sangat merugikan bagi kamu apabila tidak bisa membedakan mana Samsung yang ori atau replika.
Untuk itu, pada ulasan kali ini BugisTekno akan membagikan informasi tentang bagaimana cara membedakan HP Samsung yang asli dengan yang palsu. Nah, tanpa basa-basi lagi yukk langsung saja simak ulasannya berikut ini.
Tips Membedakan HP Samsung yang Asli dengan Palsu
1. Harga
Perbandingan harga smartphone asli dengan yang replika tentunya jauh berbeda yang dimana smartphone replika itu jauh lebih murah dibandingkan yang asli.
Namun, terkadang juga masih banyak phiak yang nakal menjual produk replika tersebut dengan harga yang sama dengan aslinya. Oleh karena itu, kamu harus tinjau lebih lanjut apabila harga sesuai dengan aslinya dengan cara mengikuti tahap selanjutnya.
2. Kualitas Ketajaman Layar LCD
Apabila kamu curiga bahwa Samsung tersebut palsu, maka kamu bisa melihat pada kualitas layar LCD-nya.
Untuk Samsung asli, kualitas layar LCD-nya sangat bagus dan cerah, berbeda jauh dengan layar Samsung replika yang kualitas layarnya agak buram.
3. Kondisi Smartphone Dalam Dosbook
Ketika kamu sedang ingin membeli smartphone Samsung, coba perhatikan wrapping plastiknya, apakah terdapat logo Samsung atau tidak, jika iya berarti itu Samsung yang asli.
Namun, perlu juga kamu perhatikan apabila wrapping plastiknya sudah jelek dan tidak rapi, bisa jadi itu smartphone replika.
4. Menggunakan Kode Rahasia Samsung
Untuk menguji apakah smartphone Samsung itu asli atau palsu bisa kamu lakukan dengan cara mengetikkan kode dial #0#. Jika sudah maka akan masuk pada menu pengujian dengan pilihan Blue, Red, Green, Receiver, Vibration, Mega Cam, Touch, Sensor, Speaker, Sleep dan Front Camera.
Kamu bisa mencoba pengujian tersebut, apabila menu pengujian tersebut berfungsi berarti itu adalah smartphone Samsung asli.
5. Kualitas Hardware
Jika dilihat dari kualitas softwares tentunya Samsung yang asli jauh lebih bagus dibandingkan dengan yang replika. Kamu bisa coba bandingkan dengan cara melihat kualitas hasil jepretan kamera, kualitas layar, speaker, dan lainnya.
6. Cek Nomor IMEI
Untuk membedakan Samsung asli dan palsu bisa kamu lakukan dengan cara mengecek IMEI. Untuk mengecek nomor IMEI yaitu dengan cara melakukan dial *#06#. Jika sudah maka otomatis no IMEI akan muncul.
Selanjutnya tinggal kamu cocokkan nomor IMEI tersebut pada no IMEI yang tertera pada Dosbook smartphone kamu, jika cocok maka HP tersebut asli, begitupun sebaliknya.
7. Gunakan Aplikasi AnTuTu
Selain cara diatas, ada juga cara lain untuk bisa membedakan HP Samsung asli atau palsu yaitu dengan menggunakan aplikasi AnTuTu Benchmark di Play Store.
Download dan instal aplikasi tersebut. Apabila type series HP Samsung kamu muncul, berarti HP Samsung kamu asli, dan begitupun sebaliknya.
Nah, itulah tadi beberapa cara untuk membedakan mana Samsung asli dan mana yang palsu. Semoga dengan informasi ini dapat membantu kamu untuk lebih teliti ketika membeli smartphone yang baru.